News

Laku Pandai Bank Sampoerna Ajak Pedagang Kuliner Jago Ber banking

08 February 2020 | News
Laku Pandai Bank Sampoerna Ajak Pedagang Kuliner Jago Ber banking

Malang, 8 Februari 2020 Sejak diluncurkan pada tahun 2014 oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), program Laku Pandai (Layanan Keuangan Tanpa Kantor dalam rangka Keuangan Inklusif) mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat maupun lembaga jasa keuangan sebagai lembaga yang menjalankannya. Layanan Laku Pandai memberikan layanan bank melalui agen. Dengan bertransaksi melalui agen, penduduk desa, pedagang yang merupakan nasabah utama Laku Pandai mendapatkan layanan yang cukup ‘mewah’.

Sebut saja Bank Sampoerna. Melalui TASAKU, Bank Sahabat Sampoerna (Bank Sampoerna) mengadopsi program Laku Pandai ini dan sukses menjalankannya di wilayah Jawa Timur. TASAKU atau Tabungan SAKU yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2016 di Surabaya, hingga kini sudah bisa dinikmati oleh masyarakat di kota lainnya seperti Sidoarjo, Malang dan Gresik.

Pasalnya, dengan bertransaksi melalui agen Laku Pandai, masyarakat tak perlu antre di bank untuk menabung, menyetor, menarik uang, dan sebagainya. Selain itu, masyarakat juga bisa bertransaksi kapan saja bahkan di luar office hour bank bank umum.

“TASAKU memiliki berbagai keunggulan dibandingkan dengan tabungan lainnya. Untuk membuka tabungan, nasabah hanya perlu datang ke gerai Alfamart dan Alfamidi yang bertanda stiker Agen SAKU. Selain itu transaksi TASAKU dapat dilakukan hingga jam 9 malam, termasuk pada hari Sabtu / Minggu dan hari libur. TASAKU juga bebas biaya administrasi bulanan, tanpa minimum saldo serta dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Dengan demikian, tabungan ini diharapkan dapat memberikan akses baru bagi masyarakat yang selama ini belum mengenal atau tidak memiliki waktu untuk bertransaksi di Bank,” tutur Aji, Product Manager TASAKU.

Dalam kesempatan yang sama, beberapa pedagang yang juga hadir saat konferensi pers ini mengatakan bahwa sangat terbantu dengan adanya TASAKU. Penyetoran uang hasil dagangannya sebelum warungnya tutup selalu dilakukan di Alfa pada malam hari, sehingga tidak perlu membawa uang ke rumahnya.
“Sangat membantu dengan adanya TASAKU. Kami tidak perlu membawa uang dagangan ke rumah. Kebetulan warung kami bersebelahan dengan Alfa jadi bisa langsung setor sebelum warung kami tutup di malam hari,” ujar salah seorang pedagang yang hadir saat konferensi pers.

Para pedagang juga diedukasi mengenai cara cara melakukan transaksi melalui handphone serta diingatkan untuk tetap bijak melakukan transaksi melalui e-banking.

Di era globalisasi dan digitalisasi yang berkembang pesat saat ini, mau tidak mau seluruh pelaku usaha tidak terkecuali para pedagang harus siap menghadapi perubahan. Perlahan tapi pasti, mereka harus sudah bisa memanfaatkan kemajuan teknologi yang serba digital ini.

“TASAKU sudah bisa diakses melalui handphone melalui aplikasi BSS Mobile. Hal ini memberikan kemudahan bagi seluruh masyarakat untuk melakukan transaksi keuangannya. Hanya dengan melalui Handphone yang digunakan, sudah dapat melakukan transaksi yang diinginkan, kapanpun dan dimanapun berada,” ujar Aji melengkapi.

Pada akhir tahun 2019 tercatat sudah lebih dari 20 ribu orang yang menggunakan TASAKU, meningkat sekitar 19% jika dibandingkan dengan jumlah pengguna 1 tahun sebelumnya. Hal ini mengindikasikan bahwa masyarakat memperoleh kemudahan untuk menabung melalui TASAKU dan tentunya tingkat kepercayaan masyarakat terhadap TASAKU semakin meningkat.

Keberhasilan ini tak lepas dari layanan TASAKU yang semakin luas. Terdapat lebih dari 300 outlet Alfamart dan Alfamidi yang melayani TASAKU. Selain itu, tak dapat diabaikan pula adanya edukasi yang dilakukan selama ini sehingga masyarakat lebih memahami manfaat beragam layanan yang disediakan oleh TASAKU.

“Memperhatikan penerimaan masyarakat atas TASAKU selama 3 (tiga) tahun terakhir ini, kami meyakini bahwa masyarakat di seluruh Indonesia selayaknya juga berkesempatan untuk memperoleh manfaat yang sama. Untuk itu, kami akan memperluas jangkauan layanan TASAKU. Jika saat ini layanan TASAKU masih terbatas di beberapa kota di Jawa Timur, kami mengusahakan agar tahun ini TASAKU sudah bisa dilayani di seluruh Indonesia,” ucap Bernard Erwin Karamoy Branch Manager Bank Sampoerna Malang.

Berbicara mengenai program, sejak diluncurkannya, TASAKU memiliki beberapa program hadiah sebagai bentuk apresiasi atas kepercayaan yang telah diberikan oleh para nasabah. Salah satunya adalah Undian Mega Grand Prize TASAKU. Program undian triwulanan Mega Grand Prize TASAKU akan dilaksanakan pada hari Minggu, 9 Februari 2020 di CFD Idjen Boulevard, Malang Jawa Timur.

“Melalui Mega Grand Prize TASAKU ini, kami ingin mengapresiasi seluruh nasabah TASAKU yang sudah setia memilih TASAKU sebagai sarana untuk menabung. Acara ini juga akan dimeriahkan dengan penampilan Dance Competition,” Aji menambahkan.

Pada Mega Grand Prize TASAKU, nasabah yang beruntung akan mendapatkan hadiah utama berupa 1 hadiah utama Paket Umrah senilai Rp 25 juta, 2 kulkas 2 pintu, 2 LED TV 32 inch, 3 sepeda gunung dan 35 saldo tabungan masing-masing senilai Rp 200 ribu serta ratusan undian door prize dengan hadiah utama kupon merah Rp 250 ribu dan kupon emas Rp 1 juta serta ratusan hadiah menarik lainnya.

TASAKU dapat diakses lewat aplikasi BSS Mobile dan memiliki berbagai fitur menarik. Nasabah TASAKU bebas melakukan transaksi keuangan kapanpun dan di manapun. Tidak ada biaya untuk transfer dana antar pengguna TASAKU ataupun ke rekening nasabah di Bank Sampoerna. Transfer juga dapat dilakukan ke bank manapun dengan biaya transfer yang lebih murah dibandingkan dengan biaya yang dikenakan oleh sebagian besar bank lain di Indonesia. Pembelian pulsa dan berbagai jenis pembayaran juga dapat dilakukan. Kesemuanya ini diperoleh nasabah tanpa dikenakan biaya
administrasi bulanan.

TASAKU Mobile dapat diunduh secara gratis melalui Google Play dan App Store dengan nama BSS Mobile. Informasi lebih lengkap mengenai TASAKU dapat diakses melalui website Bank Sampoerna:
www.banksampoerna.com.

Other News

Welcoming Christmas 2023, Bank Sampoerna Invited Foster Children of LKSA Fajar Baru to Enjoy TMII

The enthusiasm to welcome Christmas can be seen on the faces of the Fajar Baru Child Social Welfare Institution (LKSA) children, who are full of joy and warmth. Bank Sahabat Sampoerna (Bank Sampoerna), together with its business partner KSP Sahabat Mitra Sejati, Sampoerna Land, and Putera Sampoerna Foundation through a love-sharing program, held social activities at Taman Mini Indonesia Indah.

Sharing Iftar Package with Orphans and the Underprivileged 2022

Bank Sahabat Sampoerna and its strategic partners, KSP Sahabat Mitra Sejati and Mekar held a donation program for orphans and the underprivileged to welcome Ramadan 1443 H. On Wednesday, April 13, 2022, the event was held at the Yatim and Duafa Yauma Dormitory (Dormitory Yauma), Paseban, Senen, Central Jakarta. The donations given consisted of iftar packages and relief funds of IDR 15,000,000.

Bank Sampoerna, KSP Sahabat Mitra Sejati and Mekar Gives a Helping Hand to Children with Dual Disabilities

In the end of 2021, Bank Sampoerna collaborates with KSP Sahabat Mitra Sejati and Mekar to hold a corporate social responsibility activity for Christmas. The bank paid a visit to Dwituna Rawinala Education Foundation, which is located in Pasar Rebo, Kramat Jati, East Jakarta, on December 21, 2021. Henky Suryaputra and Adriana R. Novitasari, as well as several employees, were in attendance representing the bank. The event was also joined by Dwihardjo Sutarto, Executive Director of the foundation and Fr. Laurens Tueng OFM who gave a sermon. Beside of that, some of the bank’s employee also joined the event virtually via zoom.

Bank Sahabat Sampoerna and KSP Sahabat Mitra Sejati Distributed 4,000 food packages through the Balai “Melati” Center of the Indonesian Ministry of Social Affairs

Bank Sahabat Sampoerna (Bank Sampoerna) and KSP Sahabat Mitra Sejati through “Melati” center distributed 4,000 food packages. Food packages will be distributed to dozens of foundations and partners under the auspices of Balai Melati and the surrounding communities affected by Covid-19.

Bank Sampoerna Supports Indonesia Pasti Bisa to Provide oxygen supply

Bank Sahabat Sampoerna (Bank Sampoerna) supports Indonesia Pasti Bisa to assist hospitals in Indonesia in handling COVID-19 patients. The movement called Indonesia PASTI BISA (IDPB) Keep Oxygen, is a collaborative movement initiated by East Ventures. Through the donations collected, including Rp500 million from Bank Sampoerna, IDPB Jaga Oxygen has succeeded in distributing more than 1,000 oxygen concentrators to hospitals in Indonesia. Within 1 week since the fundraising began, IDPB Jaga Oxygen has sent 200 units of Oxygen to 33 hospitals in 10 provinces. 170 units oxygen have been received by 28 hospitals in 6 provinces. While the remaining 30 units of oxygen are still on their way to 5 hospitals in 5 provinces.